Filter

    Perbaikan Genting

    Carijasa menyediakan banyak penyedia jasa Perbaikan Genting yang professional dan terpercaya

    Tinggal di dunia berarti hidup di bawah sinar matahari. Beruntungnya, manusia hidup di dalam rumah yang dilindungi oleh atap yang biasanya berupa genteng dan berguna tidak hanya untuk melindungi dari teriknya sinar mata hati, tetapi juga derasnya guyuran hujan.

    Genteng merupakan sesuatu yang paling umum digunakan sebagai atap. Sebagai salah satu komponen rumah yang begitu penting untuk diperhatikan karena berfungsi sebagai penutup atap rumah serta pelindung dari panas dan hujan, genteng juga berguna dalam membantu penampilan akses pada rumah.

    Sebelum menggunakan genteng, biasanya tukang bangunan akan memilih genteng yang tepat terlebih dahulu. Pemilihan genteng akan menambah estetika rumah, sehingga memang harus dipilih secara jeli.

    Secara umum, dilihat dari bahan baku pembuatannya, genteng dapat dikategorikan ke dalam:

    1. Genteng keramik
    2. Genteng Beton
    3. Genteng Metal
    4. Genteng Aspal
    5. Genteng Policarbonat
    6. Genteng Sirap
    7. Genteng Asbes

    Genteng dan atap adalah saudara kembar yang tidak bisa jalan sendiri-sendiri. Fungsi keduanya saling melengkapi satu sama lain. Berikut beberapa bentuk desain atap rumah sebagai referensi yang dapat dipilih, yaitu:

    • Bentuk Atap Pelana

    Atap ini merupakan bentuk atap rumah yang dianggap paling aman karena pemeliharaannya mudah dalam hal mendeteksi apabila terjadi kebocoran. Atap pelana terdiri atas dua bidang miring yang ujung atasnya bertemu pada satu garis lurus yang biasa kita sebut bubungan. Sudut kemiringan antara 30 s/d 45 derajat.

    • Bentuk Atap Perisai (Limasan)

    Bentuk atap ini penyempurnaan dari bentuk atap pelana, yang terdiri atas dua bidang atap miring yang berbentuk trapezium. Dua bidang atapnya berbentuk segi tiga dengan kemiringan yang biasanya sama.

    • Bentuk Atap Kombinasi Pelana+Perisai

    Bentuk atap ini adalah kombinasi atau gabungan dari atap jenis pelana dan perisai (limasan). Ada yang juga menyebut jenis atap ini sebagai atap tenda patah atau atap joglo.

    • Bentuk Atap Datar

    Modelnya bidang datar memanjang horizontal biasanya dipakai untuk atap teras. Atau bahkan digunakan untuk membuat taman di atas rumah. Atap bentuk ini paling susah perawatannya terutama dalam masalah mendeteksi kebocoran. Yang perlu diperhatikan dalam merencana atap ini adalah memperhitungkan ruang sirkulasi udara di bawahnya supaya suhu ruangan tidak terlalu panas.

    • Bentuk Atap Sandar

    Atap sandar atau yang biasa disebut atap tempel karena bagian tepi atasnya bersandar atau menempel pada dinding bangunan (kantilever). Bangunan dengan atap rumah sandar umumnya adalah atap pada bangunan tambahan.

     

    Tidak bisa atau tidak berani naik ke atas atap untuk membetulkan genteng yang bocor atau geser? Jangan sedih. CariJasa.com adalah gudangnya solusi, termasuk dalam mencarikan jasa perbaikan genteng di rumah, kantor, atau tempat usaha. Temukan satu dari banyaknya penyedia jasa perbaikan genteng di sini!

    Tags:

    perbaikan genteng

    jasa perbaikan genteng

    jasa perbaikan genteng online

    jasa perbaikan genteng jakarta

    perbaikan gentengpasang gentingpasang gentengbenerin gentenggenteng bocor

    Area Service

    TOP SERVICES